Kasat Binmas Polres Ketapang Kunjungi SMKN 2 Ketapang

Polisi Resort Kabupaten Ketapang mengunjungi SMK Negeri 2 Ketapang untuk melakukan penyuluhan Kamtibmas (Keamanan Ketertiban Masyarakat) kepada siswa-siswi SMKN 2 Ketapang pada Senin, (24/01/22). Penyuluhan Kamtibmas ini tentang pencegahan tindakan kriminalitas di kalangan remaja, tertib berlalu lintas dan seruan untuk mengikuti vaksinasi bagi pelajar di SMKN 2 Ketapang.

Penyuluhan diberikan langsung oleh Kasat Binmas Polres Ketapang AKP H. Sulardi, S.I.P. Terlebih dahulu Bapak Sulardi menyampaikan apresiasi atas kedisiplinan yang telah diterapkan kepada siswa-siswi SMKN 2 Ketapang melalui kegiatan apel pagi yang dimulai sejak pukul 06.45 pagi serta seragam PDH Ketarunaan yang digunakan.

Dalam penyuluhannya ia menyampaikan mengenai meningkatnya angka kriminalitas di Kabupaten Ketapang selama masa pandemi. Dari angka tersebut 45% pelaku dan korbannya adalah usia kalangan remaja atau pelajar. Ia berpesan jangan sampai siswa/I SMKN 2 Ketapang ada yang menjadi korban maupun menjadi pelaku. Ia juga menghimbau kepada siswa/I untuk dapat seantiasa mentaati peraturan dalam berlalu lintas sehingga dapat menekan angka kecelakaan yang melibatkan kalangan pelajar. Terakhir ia menghimbau kepada siswa/i yang belum belum mendapat vaksinasi,  untuk segera ikut vaksinasi Covid-19, agar nantinya bisa melaksanakan kegiatan pembelajaran tatap muka secara aman dan terhindar dari penularan virus tersebut.

Bapak Burhanudin, S.Pd.I  selaku Wakil Kepala Sekolah Bid. Kesiswaan menyampaikan merasa senang dan bangga serta ucapkan terima kasih pada pihak Polres Ketapang yang telah memberikan penyuluhan dan pembinaan kepada siswa/i SMKN 2 Ketapang. Ia berharap melalui kegiatan ini para siswa dapat senantiasa menjalankan tugas dan fungsinya sebagai pelajar dan terselamatkan dari tindakan kenakalan remaja yang mengarah kepada tindakan kriminal

#smkbisa #smkhebat #cerdasberkarakterinovatif #polresketapang

Oleh : Fajar Heryadi, S.Pd

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *