Murid Kelas XII SMKN 2 Ketapang Sukses Jalani Tes Kemampuan Akademik (TKA) 2025

SMK Negeri 2 Ketapang sukses menyelenggarakan Tes Kemampuan Akademik (TKA) tahun 2025 yang diikuti oleh seluruh murid Kelas XII. Asesmen yang menjadi salah satu validator nilai rapor siswa ini berlangsung selama dua hari penuh, yaitu pada Rabu dan Kamis, 5–6 November 2025, dengan menerapkan sistem sesi yang ketat.

Sebanyak 312 murid Kelas XII dari berbagai konsentrasi keahlian di SMKN 2 Ketapang mengikuti TKA secara daring (online) dengan lancar. Mengingat jumlah peserta yang signifikan dan keterbatasan perangkat, panitia membagi pelaksanaan tes menjadi tiga sesi di masing-masing hari untuk memastikan seluruh siswa mendapatkan fasilitas komputer yang memadai dan stabil.

Pelaksanaan TKA ini sejalan dengan kebijakan Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah yang bertujuan memfasilitasi murid untuk mengukur capaian akademik mereka secara objektif dengan standar nasional, sekaligus sebagai salah satu komponen pendukung untuk pendaftaran ke Perguruan Tinggi melalui jalur prestasi

Ketua Panitia TKA sekaligus Waka Bidang Kurikulum Ibu Ratna Diah E.P, S.Pd, Si menyampaikan bahwa TKA di SMKN 2 Ketapang telah selesai dengan baik dan minim kendala teknis. Kami bersyukur, partisipasi maksimal murid Kelas XII menunjukkan kesadaran tinggi akan pentingnya validasi kemampuan akademik ini. Kami berharap hasil TKA ini dapat memberikan data yang akurat bagi siswa dan menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kompetensi.

Sejalan dengan hal tersebut Plt. Kepala SMKN 2 Ketapang, Bapak Trisno, ST mengapresiasi kerja keras panitia, proktor, teknisi, tim kesiswaan, wali kelas dan khususnya semangat seluruh siswa dalam menghadapi TKA ini. Ia menyampaikan TKA ini bukan penentu kelulusan, namun menjadi self-assessment dan bekal yang berharga bagi murid yang berencana melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi atau memasuki dunia kerja.

Dengan suksesnya pelaksanaan TKA ini, SMKN 2 Ketapang telah memenuhi tahapan penting dalam kalender akademik nasional tahun 2025. Hasil TKA yang akan diterima siswa dalam bentuk sertifikat diharapkan dapat digunakan sebagai penguat portofolio akademik mereka ke depan.

Oleh : Fajar Heryadi, S.Pd & Ratna Diah E.P, S.Pd, Si

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *